Rabu, 01 November 2017

Pesona Tempo Doeloe dari Semarang Old Town

Hai Sahabat Pesdu... Kali ini aku mau bagi informasi terkait wisata Semarang yang akhir-akhir ini menjadi primadona. Pertama kali saya lihat di media sosial, saya kira pedestrian tersebut ada di Bandung. Tapi ternyata di Semarang. Jadi lumayan dekat dengan kost-an (^^). Alih-alih pergi ke pasar, mampir dulu ke Kota Lama.
Lokasi menarik untuk penggemar selfie dan juga wisatawan di Kota Semarang kembali bertambah. Semarang Kreatif Galeri di kawasan Kota Lama yang menarik dengan jalur pedestriannya.

Lokasi yang berada di Jalan Letjen Suprapto yang tak jauh dari Gereja Blenduk, tepatnya di gedung kuno yang digunakan PT Telkom. Jika sore mulai tiba, banyak wisatawan yang datang dan mulai berpose di pedestrian depan gedung tersebut.

Baca juga :
Pesona Lawang Sewu Peninggalan Belanda
Wisata Indonesia Semarang : Puri Maerakaca
Kampung Pelangi Semarang yang Menarik Perhatian Dunia


Desain pedestriannya menarik karena luas dan memiliki berbagai hiasan. Perpaduan meja dan kursi antik di depan gedung juga menarik warga untuk nongkrong di sana. Jadi, jika kalian capek jalan buat nyari spot foto yang menarik, kalian bisa istirahat di kursi yang telah disediakan.

Nah... jika kalian sudah puas ber-swafoto di pedestrian, pengunjung bisa mengunjungi Semarang Kreatif Galeri. Yang terdapat berbagai barang hasil produksi UMKM di Semarang. Di sana juga, terdapat Keris Cafe yang menyediakan oleh-oleh tradisional dan jajan pasar dengan gaya cafe.

Tertarik mencoba pengalaman "tempo doeloe" dari Semarang Old Town? Langsung aja kesini kuy. Bisa email saya kalo mau ditemenin.... hehehe

-Salam Pesona Dunia : Afifah Saffa-
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List

Support